WHAT'S NEW?
Loading...

Misteri di Balik The New iPad

http://www.tabletroms.com/wp-content/uploads/2012/03/the-new-ipad.jpg
The New iPad

Mungkin ketika The New iPad (iPad generasi ke-3) sederet pertanyaan keluar dari masyarakat, khususnya pengamat teknologi dan Apple Fanboy, dan di dalam dunia maya pun penuh dengan berita yang menanyakan “Mengapa tidak memakai angka ataupun kode di belakang iPad ?”, “Mengapa desain The New iPad persis dengan iPad 2, apakah Apple tidak punya inisiatif ?”dan sebagainya
Deretan pertanyaan itu mungkin masuk akal, namun pertanyaan - pertanyaan tersebut menjadi misteri ketika Apple enggan menjawab pertanyaaan tersebut

1. Mengapa Menggunakan nama The New iPad, bukan iPad 3 atau iPad HD
Apabila kita berpacu pada jawaban resmi Apple, maka jawabannya adalah “Kami tidak mau dengan mudah diprediksi”, menurut saya itu bukanlah jawaban melainkan kalimat penolakan secara halus untuk menjawab pertanyaan dari pers. Penggunaan nama The New iPad merupakan upaya Apple untuk menyamakan nama dengan produk Mac, dimana produk MacDevice tidak memakai kode nama ataupun angka di belakangnya, seperti The New Macbook Air, The New Macbook Pro, langkah ini menunjukan bahwa Apple ingin merapatkan antara MacDevice dengan iDevice, hal ini diperkuat dengan fitur – fitur MacDevice yang hadir di dalam iDevice, ataupun sebaliknya.

2. Mengapa desain The New iPad tidak beda jauh dengan iPad 2 ?
Apabila kita bandingkan perbedaan antara The New iPad dengan iPad 2, maka perbedaan antara keduanya hanya di sisi sistem operasi, kartu grafis, kamera, prosessor, dan resolusi layar, sedangkan desain tidak mengalami perubahan yang berarti, mengapa ? sebelum menjawab, mari kita lihat produk sebelumnya, yakni iPhone4S , apakah terdapat perubahan desain yang berarti pada iPhone 4S ? Perbedaan antara iPhone 4 dengan iPhone 4S persis antara iPad 2 dengan The New iPad, apabila iPad di samakan dengan iPhone maka The New iPad adalah iPhone4S-nya iPhone, atau kita dapat menyebutnya iPad 2S.


Upgrade

iPhone 4
iPhone 4S
iPad 2
The New iPad
Resolusi layar
Retina Display
960 by 326 ppi
Retina Display
960 by 326 ppi
-
1024 by 132 ppi
Retina Display
2048 by 264 ppi
Kamera
5 Mega Pixels
-
8 Mega Pixels
Face Detections
1 Mega Pixels
-
5 Mega Pixels
Face Detections
Video Recording
720p (HD)
-
1080 (HD)
Video Stabilation
720p (HD)
-
1080 (HD)
Video Stabilation
Chip
A4 Single core
1GHz
A5 Dual Cores
1GHz
A5 Dual Cores
1GHz
A5x Dual Cores
1GHz
New App
FaceTime
iSight
Siri
iBook2
FaceTime
-
Dictation
iLife

0 komentar:

Post a Comment